Wednesday 26 December 2012

Liverpool Tersungkur di Kandang Stoke City







STOKE - Liverpool harus mengalami nasib kurang baik kala bertandang ke markas Stoke City guna melakoni laga lanjutan Premier League, Kamis (27/12/2012) dini hari WIB. The Reds harus menelan kekalahan dari Stoke dengan skor 3-1.

Liverpool sebenarnya berhasil unggul lebih dulu lewat penalti dari Steven Gerrard di menit kedua. Sayang, tim tuan rumah malah membalas Liverpool dengan tiga gol yang dua diantaranya dicetak oleh Jonathan Walters, dan satunya Kenwyne Jones.

Dengan kemenangan ini, Stoke berhasil merangsek naik ke posisi 8 dengan torehan 28 poin. Sedangkan, Liverpool haris turun ke posisi 10 klasemen sementara Premier League dengan total 25 poin dari 19 laga yang telah dilakoninya.

Jalannya Pertandingan:
Dalam laga yang berlangsung di Britannia Stadium, Liverpool langsung meraih hadiah penalti saat laga baru berjalan dua menit. Pasalnya, Luis Suarez dijatuhkan dikotak penalti oleh Ryan Shawcross.

Steven Gerrard yang menjadi eksekutor sukses melesatkan bola ke dalam gawang Stoke dari titik putih. Sayang, keunggulan 1-0 bagi The Reds tak bertahan dengan lama, sebab Stoke mampu membalasnya tiga menit kemudian.

Gol penyama kedudukan 1-1 tersebut dicetak oleh Jonathan Walters tepat pada menit kelima. Gol tersebut berawal umpan jauh Shawcross yang tak mampu ditahan oleh Daniel Agger, alhasil Walters dengan mudah mengkonversinya menjadi sebuah gol. 

Memasuki menit ke-12, Pepe Riena harus memungut bola untuk kedua kali, usai Kenwyne Jones berhasil menjebol gawangnya lewat tandukkan. Tuan rumah pun unggul dengan skor 2-1 atas Liverpool.

Pasukan Brendan Rodgers sebenarnya memiliki peluang membalas gol dari Stoke pada menit ke-28 lewat pergerakkan Stewart Downing. Akan tetapi, Gerrard yang berada di kotak penalti tak bisa memanfaatkan dengan baik dan sepakannya melebar.

Memasuki interval kedua, Stoke langsung membuat kejutan dengan kembali menjebol gawang Liverpool untuk ketiga kalinya. Gol pada menit ke-49 ini kembali dicetak oleh Walters lewat kaki kirinya usai mendapatkan assist dari Jones.

Tertinggal 3-1 dari tim tuan rumah, membuat para punggawa Liverpool mencoba lakukan penetrasi ke daerah Stoke. Sayang, usaha dari Suarez dkk harus terhenti oleh barisan belakang Stoke yang tampil cukup disiplin ditambah performa apik Begovic di bawah mistar gawang.

Menit ke-67, Liverpool mendapatkan peluang untuk memperkecil kedudukan lewat tendangan bebas usai dijatuhkannya Downing di luar kotak penalti. Namun, tendangan bebas dari Gerrard malah mengenai kaki Suarez dan menjauh dari gawang Stoke.

Giliran Suarez yang mencoba menekan pertahanan Stoke pada menit ke-79, namun gagal kembali. Tak lama kemudian, giliran Sterling yang melepaskan tendangannya dari jarak jauh, namun sepakannya masih mampu ditahan oleh kiper Begovic.

Liverpool kembali mendapatkan tendangan bebas pada menit ke-83, Gerrard yang kembali mengeksekusinya masih tetap gagal karena tertahan oleh pagar betis dari Stoke. Bola pun terbuang percuma begitu saja.

Jelang-jelang menit berakhirnya babak kedua, Liverpool sebenarnya sanggup mendominasi jalannya laga dan mencetak peluang. Namun, usaha tersebut masih bisa dimentahkan oleh Begovic hingga akhirnya laga berakhir dengan skor 3-1 untuk Stoke.

Susunan Pemain
Stoke City: Asmir Begovic; Geoff Cameron, Robert Huth, Ryan Shawcross, Andy Wilkinson; Glenn Whelan, Steven Nzonzi, Jonathan Walters, Michael Kightly (Dean Whitehead ’70), Matthew Etherington (Ryan Shotton ’83); Kenwyne Jones (Peter Crouch ’78)

Liverpool: Pepe Reina; Glen Johnson, Jose Enrique, Daniel Agger, Martin Skrtel; Steven Gerrard, Lucas (Jordan Henderson ’59), Jonjo Shelvey; Luis Suarez, Stewart Downing (Joe Cole’77), Suso (Raheem Sterling ’46) (min) [okezone.com]

0 comments:

Post a Comment